Senin, 10 Desember 2012

diskusi kecil

Ketika sedang berdiskusi dengan mahasiswa, untuk membicarakan suatu problem...sering kali mereka tersentak (baca: berfokus) pada permasalahan yang sedang ramai diperbincangkan sebagai headline oleh pers, baik cloud pers ataupun media cetak. Mahasiswa secara umum cenderung membaca dari angle yang mungkin saya kategorikan sebagai "pesimis" mungkin karena mereka selalu disodori oleh berita-berita yang dapat menjadikan rasa pesimistis semakin berkembang ataupun karena headline-headline yang disajikan memang dalam bahasa jurnalis disebut "menjual"...(ingat ada jargon: "bad news is a good news"). Diskusi sering kali tanpa tema yang terpatok pada suatu tema yang jelas dan pasti, tapi diskusi yang kita perbincangkan secara umum adalah diskusi dengan kasus apapun yang ada pada headline-headline media-media online/ cloud media ataupun yang ada pada media cetak. Mahasiswa cenderung menginginkan jalan pintas untuk mencari jawaban "bagaimana cara mengatasi kasus yang di hadapi Indonesia ini, pak???", ketika jawaban saya arahkan sesuai dengan ilmu sistem (ipo), dan dengan teori-teori dasar yang bisa saya kemukakan ditambah dengan berbagai contoh yang terjado dibeberapa penanganan kasus sejenis pada tempat/ negara lain, maka mereka cenderung kurang bisa memahami secara komprehensif hal-hal yang sudah saya terangkan tersebut. Mahasiswa cenderung menginginkan jawaban yang instan, jelas, lugas, tanpa jargon-jargon yang perlu penalaran tambahan untuk menguaraikannya, sehingga untuk menjawab dengan bahasa yang diinginkan oleh mahasiswa maka saya akan selalu menjawab: "mungkin satu obat yang paling mujarab untuk mengatasi segala permasalahan-permasalahan yang dihadai oleh Indonesia ketika tertimpa permasalahan adalah penegakan hukum yang optimal/ supremacy of law"...setujukah anda dengan jawaban instan/ jelas/ lugas saya ini???...
salam,
edip

decision support

sebuah informasi yang valid dan tepat waktu pasti akan sangat berguna bagi para pengambil keputusan...karena banyaknya ketidakpastian yang melingkupi kehidupan, pastilah informasi yang valid dan tepat waktu dapat digunakan untuk meminimalisir kegagalan proses di kemudian hari.